T E R V I R A L

Hot

Teknologi

Info Bitcoin

Thursday, July 21, 2016

Ahok Minta Sumbangan Minimal Rp 10.000 ke Pendukungnya

Jakarta - Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) berencana memanfaatkan satu juta KTP dukungan untuk menggalang dana materiil di Pilgub DKI Jakarta. Dia akan menawarkan ide ini ke Teman Ahok.


"Ya mau manfaatkan apa ya? Paling aku yang manfaatkan," kata Ahok di Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (21/7/2016).


Dikatakan Ahok, bentuk pemanfaatan yang akan dilakukannya terkait dengan dukungan materiil. Dia berencana untuk mengirimkan SMS blast (pesan ke banyak nomor) agar memberikan sumbangan minimal Rp 10 ribu per orang (KTP) untuk keperluan kampanye di Pilgub DKI 2017 nanti.


"Aku mau kirim semua, mau SMS blast kepada semua Teman Ahok kira-kira satu orang mau enggak nyumbang Rp 10 ribu. Kalau Rp 10 ribu dikali satu juta (orang) kan jadi Rp 10 miliar. Kalau dia mau nyumbang Rp 50 ribu ya jadi Rp 50 miliar," ujarnya.


Namun apa yang disampaikan itu masih sekadar wacana. Kemungkinan rencana itu akan dia sampaikan langsung ke Teman Ahok terlebih dahulu.


Sementara itu, saat disinggung apakah dirinya akan maju lewat jalur partai politik, Ahok hanya menjawab singkat. Dia akan mengkomunikasikan masalah itu lebih dulu dengan Teman Ahok.


"Nanti aku mau ketemu Teman Ahok, katanya Teman Ahok mau bikin halal bihalal. Saya enggak tahu, minggu ini apa minggu depan," katanya.

 
Copyright © 2017 RiauViral | Info Viral Masyarakat Riau
Distributed By Premium Themes. Powered by TCNews