skip to main
|
skip to sidebar
Pogba Pecahkan Rekor Transfer Termahal, Kalahkan Bale dan CR7
Manchester - Manchester United memecahkan rekor transfer dunia dengan mendatangkan Paul Pogba. Sejak 2000, ini adalah kali keenam rekor pemain termahal dunia dipatahkan.
Pogba diangkut MU dari Juventus dengan nilai transfer awal mencapai 89 juta pound atau 105 juta euro. Angka ini masih bisa meningkat lima juta euro lagi apabila memenuhi sejumlah syarat tertentu.
Pembelian Pogba mematahkan rekor transfer Gareth Bale ke Real Madrid pada musim panas 2013. Untuk memboyong Bale dari Tottenham Hotspur, Madrid mesti merogoh kocek sebesar 85 juta pound.
Sejauh ini, tidak sia-sia El Real menebus Bale dengan harga semahal itu. Winger gesit asal Wales ini sudah menyumbangkan 58 gol dalam 123 penampilan selama tiga musim yang turut menghadirkan trofi-trofi mayor berupa dua titel Liga Champions dan satu Copa del Rey.
Empat tahun sebelum Bale, Madrid sudah menggaet bintang sepakbola Portugal Cristiano Ronaldo dari MU senilai 80 juta pound. Ronaldo terbukti menjadi pemain krusial yang menghadirkan sederet trofi juara serta mampu mencetak banyak rekor individu.
Itu adalah kedua kalinya di tahun yang sama Madrid menciptakan rekor pemain termahal dunia. El Real lebih dulu mendapatkan gelandang Brasil Kaka yang dibeli dari AC milan senilai 56 juta pound.
Sayang sekali, Kaka justru meredup di Spanyol. Selama empat musim membela Madrid, Kaka hanya membuat 120 penampilan dengan sumbangan 29 gol karena lebih banyak diganggu cedera.
Di tahun 2001, pelatih Madrid saat ini Zinedine Zidane pernah mendapatkan predikat sebagai pemain termahal dunia. Zidane didatangkan Los Merengues dari Juventus senilai 46 juta pound melebihi rekor transfer dunia sebelumnya yang lagi-lagi dilakukan Madrid saat menggaet Luis Figo dari Barcelona setahun sebelumnya dengan 37 juta pound. Demikian dilaporkan BBC Sport.